Strategi pemasaran perusahaan permen lunak jahe untuk meningkatkan volume penjualan

Gan, Grace Octavia (2012) Strategi pemasaran perusahaan permen lunak jahe untuk meningkatkan volume penjualan. Technical Report (Perencanaan Unit Pengolahan Pangan (FTP), Makalah Komprehensif (FTP)). Faculty of Agricultural Technology. (Unpublished)

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (58kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (67kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (121kB)
[thumbnail of BAB 4]
Preview
Text (BAB 4)
BAB 4.pdf

Download (164kB) | Preview

Abstract

Dewasa ini nilai penjualan pada permen lunak meningkat dan membuka peluang bisnis baru untuk industri permen lunak jahe. Penerapan strategi pemasaran diperlukan untuk menunjang keberhasilan suatu produk di pasaran. Strategi pemasaran adalah pola pikir pemasaran yang digunakan untuk mencapai tujuan pemasarannya. Perencanaan unit pengolahan permen lunak jahe berkapasitas 204 kg/hari didasarkan pada 3 elemen penting yaitu analisa SWOT (Strengths, Weakness, Opportunities dan Threats), teori STP (Segmentasi, Target dan Penempatan) dan bauran pemasaran. Segmentasi produk dilihat dari segi geografis, demografis dan psikografis. Segmentasi produk ditujukan pada wilayah perkotaan dengan konsumen berusia 20 tahun ke atas yang mencari herbal candy dan sensitif terhadap harga. Target produk adalah konsumen dengan daya beli menengah ke atas dan produk ditempatkan sebagai permen lunak jahe yang menghangatkan. Formulasi strategi pemasaran berdasarkan analisa SWOT terdiri atas strategi agresif, strategi diferensiasi, strategi diversifikasi dan strategi defensif. Bauran pemasaran yang dilakukan terdiri dari 4P yaitu Product, Price, Place dan Promotion. Produk yang dijual adalah permen lunak jahe dengan harga Rp. 6.950,00/bagpack. Produk didistribusikan secara berantai kepada agen atau market. Promosi produk dilakukan dengan iklan radio, personal selling dan pemberian hadiah berdasarkan jumlah pembelian oleh konsumen.

Item Type: Monograph (Technical Report (Perencanaan Unit Pengolahan Pangan (FTP), Makalah Komprehensif (FTP)))
Uncontrolled Keywords: strategi pemasaran, analisa SWOT, teori STP, bauran pemasaran
Subjects: Agriculture and Food Technology
Divisions: Faculty of Agricultural Technology > Food Technology Study Program
Depositing User: Thomas Aryanatan Lena
Date Deposited: 17 Oct 2017 07:12
Last Modified: 18 Oct 2017 04:23
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/12679

Actions (login required)

View Item View Item