Analisa persepsi dan kesukaan masyarakat terhadap cokelat batang madu

Susilo, Catharina Liana (2020) Analisa persepsi dan kesukaan masyarakat terhadap cokelat batang madu. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (290kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB I.pdf

Download (147kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (233kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (187kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (362kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB V.pdf

Download (174kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (292kB) | Request a copy

Abstract

Cokelat merupakan hasil pengolahan biji kakao yang memiliki cita rasa dan aroma yang khas. Produk cokelat sangat digemari oleh masyarakat karena memiliki tekstur yang lembut dan dapat meleleh dimulut, serta memiliki kemampuan untuk meningkatkan mood dan menghilangkan stress. Salah satu produk olahan cokelat yang digemari oleh masyarakat adalah produk cokelat batang. Masyarakat memiliki persepsi yang berbeda-beda terhadap produk cokelat batang, baik persepsi positif maupun negatif. Persepsi mencerminkan pengetahuan yang dimiliki. Persepsi masyarakat sangat penting dalam pengembangan produk cokelat batang karena hal ini sangat menentukan tingkat penerimaan. Sebagian besar produk cokelat batang yang beredar di pasaran mengandung sukrosa yang sangat tinggi yang dapat menyebabkan penyakit, seperti diabetes. Untuk mengurangi resiko terkena penyakit diabetes, penggunaan sukrosa dapat dikurangi dan menggunakan alternatif zat pemanis lain seperti madu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis persepsi masyarakat dalam mengkonsumsi produk cokelat dan tingkat kesukaan masyarakat terhadap produk cokelat batang madu. Penelitian ini dilakukan dengan metode survei menggunakan kuisioner yang disebarkan dalam bentuk google form dan uji organoleptik dengan uji tingkat kesukaan (uji hedonik). Jumlah responden dan panelis yang digunakan minimal 100 orang yang dipilih secara acak. Analisis data diolah dan disusun dalam bentuk grafik deskriptif (observasi). Berdasarkan hasil persepsi, baik dari segi pengetahuan maupun motivasi, sebagian besar responden mengetahui bahwa konsumsi produk cokelat batang memiliki peran yang sangat penting bagi kesehatan, sehingga mereka tertarik untuk mengkonsumsi atau mencoba produk baru yaitu cokelat batang madu. Secara organoleptik dari segi rasa, 72% dari 100 panelis dan dari segi mouthfeel, 78% dari 100 panelis menyukai produk cokelat batang madu, namun dari segi aftertaste, 66% dari 100 panelis kurang menyukai karena panelis sering mengkonsumsi milk chocolate.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: S1 - Teknologi Pangan
Contributors:
Contribution
Contributors
NIDN / NIDK
Email
Thesis advisor
Jati, Ignatius Radix Astadi Praptono
NIDN0719068110
radix@ukwms.ac.id
Thesis advisor
Budianta, T. Dwi Wibawa
NIDN0015046202
tdwiwibawabudianta@ukwms.ac.id
Uncontrolled Keywords: cokelat batang madu, persepsi, tingkat kesukaan
Subjects: Agriculture and Food Technology
Divisions: Faculty of Agricultural Technology > Food Technology Study Program
Depositing User: Users 8782 not found.
Date Deposited: 03 Aug 2020 06:53
Last Modified: 03 Aug 2020 06:53
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/22920

Actions (login required)

View Item View Item