Kemampuan kreativitas siswa sekolah dasar ditinjau dari model pembelajaran tematik yang diberikan di sekolah

Herawati, Weni (2005) Kemampuan kreativitas siswa sekolah dasar ditinjau dari model pembelajaran tematik yang diberikan di sekolah. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (324kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (347kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (492kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (220kB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (536kB)
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (248kB)
[thumbnail of LAMPIRAN]
Preview
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf

Download (227kB) | Preview

Abstract

Kreativitas siswa saat ini cenderung kurang bertumbuh kembang, dikarenakan dalam dunia pendidikan jarang sekali diajarkan untuk terbiasa berpikir secara kreatif dan divergen, siswa terbiasa berpikir secara konvergen. Dengan adanya ketidaksesuaian ini pemerintah menyempurnakan kurikulum 1994 menjadi kurikulum berbasis Kompetensi. Dimana dalam Kurikulum Berbasis Kompetensi terhadap model pembelajaran tematik dengan pendekatan integrative. Model pembelajaran tematik merupakan suatu strategi pembelajaran yang melibatkan beberapa mata pelajaran, yang diintegrasikan menjadi satu keseluruhan dalam bentuk tema yang terpusat pada anak, sehingga diharapkan dalam model pembelajaran tematik siswa mempunyai kemampuan yang lebih dalam mencerminkan kelancaran, keluwesan dan orisinalitas dalam berpikir, serta kemampuan untuk mengelaborasi atau mengembangkan suatu gagasan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan kemampuan kreativitas antara siswa Sekolah Dasar yang diberi model pembelajaran tematik dan siswa yang tidak diberi model pembelajaran tematik. Subjek penelitian ini adalah siswa yang diberi model pembelajaran tematik di Sekulah Dasar Alam lnsan Mulia dengan jumlah 33 orang, sedangkan siswa yang tidak diberi model pembelajaran tematik di Sekolah Dasar Muhammadiyah 4 dengan jumlah 39 orang. Metode pengumpulan data menggunakan metode tes, yaitu tes kreativitas verbal yang disusun oleh S.C.U. Munandar, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah uji t atau "t-test". Analisis data dilakukan d.engan menggunakan bantuan komputer dengan memakai paket SPSS dari Window release 11. Hasil analisis data menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan kemampuan kreativitas antara siswa yang diberi model pembelajaran tematik dengan siswa yang tidak diberi model pembelajaran temalik (t=0.402 dengan p=0.689). Disarankan bagi peneliti lanjutan agar meneliti faklor-laktor lain yang juga mempunyai pengaruh terhadap kemumpuan kreativitas, yaitu inteligensi, pola asuh orang tua, jenis kelamin dan motivasi , selain itu dalam menentukan subjek penelitian disarankan agar peneliti lanjutan menggunakan subjek dengan kondisi awal yang sama.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Psycology" not defined]
Subjects: Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Psychology Study Program
Depositing User: Users 33 not found.
Date Deposited: 11 Jun 2015 14:48
Last Modified: 11 Jun 2015 14:48
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/2560

Actions (login required)

View Item View Item