Perencanaan pendirian unit pengolahan susu pasteurisasi berkapasitas 22,5 ton/hari dikemas dalam cup180 ml dan evaluasi kelayakan alat pasteurisasi

Sasmita, Jeffri Jaya (2006) Perencanaan pendirian unit pengolahan susu pasteurisasi berkapasitas 22,5 ton/hari dikemas dalam cup180 ml dan evaluasi kelayakan alat pasteurisasi. Technical Report (Perencanaan Unit Pengolahan Pangan (FTP), Makalah Komprehensif (FTP)). Faculty of Agricultural Technology, Surabaya. (Unpublished)

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (311kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
Bab 1.pdf

Download (162kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (329kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (316kB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (303kB)
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
Bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (282kB)
[thumbnail of BAB 6] Text (BAB 6)
Bab 6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (232kB)
[thumbnail of BAB 7] Text (BAB 7)
Bab 7.pdf
Restricted to Registered users only

Download (474kB)
[thumbnail of BAB 8]
Preview
Text (BAB 8)
Bab 8.pdf

Download (174kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (875kB)

Abstract

Susu merupakan bahan pangan yang Sangat penting dalam kehidupan manusia. Hal ini sudah diketahui oleh orang-orang yang hidup sebelum tahun masehi, bahwa zat gizi yang terdapat pada susu dapat mendorong pertumbuhan manusia dengan sangat baik sejak bayi sampai dewasa. Susu memiliki bermacam-macam unsur dan sebagian besar terdiri dari zat makanan yang juga diperlukan bagi pertumbuhan bakteri. Oleh karenanya pertumbuhan bakteri dalam susu sangat cepat, pada suhu yang sesuai. Tumbuhnya mikroorganisme dalam susu dapat menyebabkan kerusakan susu yang berakibat pada penurunan mutu susu tersebut. Salah satu cara pengawetan susu yaitu dengan pasteurisasi. Pasteurisasi merupakan perlakuan dengan panas yang bertujuan untuk membunuh mikroba patogen dan juga untuk mencegah kerusakan susu oleh enzim. Pasteurisasi yang digunakan adalah High Temperature Short Time (HTST). Pabrik pengolahan susu pasteurisasi dengan kapasitas 22,5 ton/hari ini akan didirikan di daerah Desa Karangjati, Pasuruan. Bentuk perusahaan adalah Perseroan Terbatas (PT) dengan struktur organisasi lini dan staf. Adapun tujuan dari perencanaan proyek ini adalah untuk studi kelayakan suatu proyek yang akan menentukan layak tidaknya suatu pabrik tersebut untuk didirikan. Penentuan layak tidaknya pendirian pabrik ditentukan dari perhitungan modal industri, penentuan biaya produksi total dan pendapatan total, laju pengembalian modal (Rate of Return), waktu pengembalian modal (Pay Out Periode), titik impas (Break Even Point)dan MARR. Berdasarkan analisa ekonomi didapaikan hasil (ROR) sesudah pajak 23,69010, lebih besar dari MARR 18% dan BEP yang sebesar 46,08% dengan harga jual produk @Rp. 1.100,00. Selain analisa ekonomi, juga akan dilakukan evaluasi kelayakan pada proses dan alat pasteurisasi. Evaluasi proses maupun alat pasteurisasi dilakukan dengan pengujian kecukupan pasteurisasi secara mikrobiologis, menentukan suhu susu terpasteurisasi dan menghitung kecukupan luas perpindahan panas pada alat pasterurisasi yang digunakan. Suhu susu terpasteurisasi sebesar 72,23°C selama 15 detik (Suhu PHE 90°C). Luas perpindahan panas yang dibutuhkan sebesar 9,2744 m3, sedangkan pada peralatan yang digunakan memiliki luas perpindahan panas sebesar 10,5 m2. Menurut analisa pada faktor ekonomi dan evaluasi kelayakan pasteurisasi maka perencanaan unit pengolahan susu pasteurisasi ini layak didirikan dan diharapkan dapat bersaing dengan produk susu pasteurisasi merk lain.

Item Type: Monograph (Technical Report (Perencanaan Unit Pengolahan Pangan (FTP), Makalah Komprehensif (FTP)))
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Agricultural Technology" not defined]
Subjects: Agriculture and Food Technology
Divisions: Faculty of Agricultural Technology > Food Technology Study Program
Depositing User: Aurelia Riana Ika Susanti
Date Deposited: 01 Nov 2016 03:11
Last Modified: 02 Mar 2017 03:10
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/3128

Actions (login required)

View Item View Item