Optimasi formula tablet hisap ekstrak rimpang Kencur (Kaempferia galanga l.) Menggunakan Kombinasi PVP K-30 dengan gelatin sebagai pengikat

Neva Ristianti L., . (2012) Optimasi formula tablet hisap ekstrak rimpang Kencur (Kaempferia galanga l.) Menggunakan Kombinasi PVP K-30 dengan gelatin sebagai pengikat. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (334kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (151kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (256kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (212kB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (530kB)
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (151kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN]
Preview
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf

Download (804kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi PVP K-30 dan gelatin serta interaksinya untuk mendapatkan formula tablet hisap ekstrak rimpang kencur yang optimum. Metode ekstraksi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perkolasi dengan etanol 70%. Tablet hisap esktrak rimpang kencur dibuat dengan metode granulasi basah. Terhadap granul yang diperoleh, dilakukan uji mutu granul yang meliputi kadar air, sudut diam, waktu alir dan indeks kompresibilitas. Granul dikompresi menjadi tablet dengan berat 650 mg dan mengandung 150 mg ekstrak rimpang kencur. Uji kualitas tablet meliputi keseragaman bobot, keseragaman ukuran, kekerasan, kerapuhan, dan waktu hancur. Teknik optimasi yang digunakan dalam penelitian adalah metode factorial design dengan dua faktor dan dua level yaitu konsentrasi PVP K-30 2% sebagai level rendah dan 5% sebagai level tinggi dan gelatin 2% sebagai level rendah dan 10% sebagai level tinggi. Respon yang diamati untuk memperoleh formula optimum adalah kekerasan, kerapuhan, dan waktu hancur. Data hasil pengamatan yang diperoleh, dianalisis menggunakan uji t dan anova dengan derajat kepercayaan 95% yang kemudian dilanjutkan dengan uji HSD (Honestly Significant Difference). Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kombinasi PVP K-30 dan gelatin sebagai bahan pengikat berpengaruh secara signifikan terhadap kekerasan, kerapuhan, dan waktu hancur tablet hisap ekstrak rimpang kencur (Kaempferia galanga L.). Berdasarkan program optimasi Design-Expert diperoleh formula tablet hisap dengan mutu fisik yang optimum yaitu dengan menggunakan kombinasi konsentrasi PVP K-30 pada level 0,8 (setara dengan 4,7%) dan konsentrasi gelatin pada level 0,8 (setara dengan 9,2%).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Pharmacy" not defined]
Uncontrolled Keywords: Factorial design, gelatin, kencur, PVP K-30, tablet hisap.
Subjects: Pharmacy > Pharmacist Professional
Pharmacy
Divisions: Faculty of Pharmacy > Pharmacy Study Program
Depositing User: Christina Handini N
Date Deposited: 10 Dec 2014 05:07
Last Modified: 15 Dec 2014 07:34
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/441

Actions (login required)

View Item View Item