Pengaruh Ukuran Perusahaan, Kepemilikan Institusional, dan Pengungkapan Corporate Social Responsibility terhadap Kualitas Laba

Angwen, Diana (2019) Pengaruh Ukuran Perusahaan, Kepemilikan Institusional, dan Pengungkapan Corporate Social Responsibility terhadap Kualitas Laba. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (458kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (106kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (235kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (377kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (268kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (178kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (219kB) | Request a copy

Abstract

Setiap perusahaan dalam menjalankan aktivitas bisnis tentunya memerlukan pendanaan yang berasal dari pihak eksternal yaitu investor. Dalam pengambilan keputusan berinvestasi di suatu perusahaan, investor menggunakan informasi keuangan dan informasi non-keuangan. Informasi keuangan berupa informasi laba cukup bermanfaat sebagai bahan pertimbangan investor bila laba yang disajikan perusahaan berkualitas baik. Kualitas laba tersebut dapat dipengaruhi oleh ukuran perusahaan dan kepemilikan institusional. Kualitas laba dapat diukur dengan Earnings Response Coefficient (ERC). Salah satu informasi non-keuangan yang dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan pengambilan keputusan oleh investor adalah informasi tanggung jawab sosial perusahaan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, kepemilikan institusional, dan pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap kualitas laba yang diproksikan dengan ERC. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang pernah tergabung dalam indeks LQ45 di BEI periode 2013-2017 untuk periode pengamatan selama 2016-2017. Sampel dalam penelitian ini dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ukuran perusahaan dan kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap kualitas laba, sedangkan pengungkapan CSR berpengaruh negatif terhadap kualitas laba. Hal ini menunjukkan bahwa investor mengapresiasi informasi CSR yang diungkapkan perusahaan dan dijadikan sebagai salah satu dasar pertimbangan dalam pengambilan keputusan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Business" not defined]
Uncontrolled Keywords: Ukuran Perusahaan, Kepemilikan Institusional, Pengungkapan Corporate Social Responsibility, Kualitas Laba
Subjects: Business > Accounting
Business
Divisions: Faculty of Business > Accounting Undergraduate Study Program
Depositing User: Users 6508 not found.
Date Deposited: 28 Jan 2019 05:42
Last Modified: 28 Jan 2019 05:42
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/17029

Actions (login required)

View Item View Item