Pengaruh Asimetri Informasi dan Financial Distress Terhadap Prudence Akuntansi pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia

Haryanto, Indra (2019) Pengaruh Asimetri Informasi dan Financial Distress Terhadap Prudence Akuntansi pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (312kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2 REV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (435kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (402kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (356kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (100kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (134kB) | Request a copy

Abstract

Salah satu prinsip penting dalam menyusun laporan keuangan adalah neutrality, dimana informasi dalam laporan keuangan yang disajikan tidak memihak dan tidak merugikan pihak manapun. Prinsip neutrality ini didukung oleh prinsip prudence akuntansi yaitu sikap kehati-hatian ketika mengambil keputusan dalam kondisi yang tidak menentu. Prudence adalah sikap kehati-hatian dalam mengantisipasi kemungkinan terburuk atas ketidakpastian yang terjadi. Antisipasi ini dilakukan apabila perusahaan kemungkinan memperoleh laba maka akan diakui lebih lambat tetapi apabila perusahaan kemungkinan mengalami kerugian maka akan diakui langsung. Mengingat betapa pentingnya prinsip prudence, oleh karena itu tujuan penelitian adalah menguji dan menganalisis pengaruh asimetri informasi dan financial distress terhadap prudence akuntansi. Desain penelitian adalah kuantitatif dengan pengujian hipotesis. Jenis data adalah data kuantitatif berupa laporan keuangan, harga saham penutupan dan harga bid dan ask saham. Sumber data diperoleh dari situs Bursa Efek Indonesia berupa data sekunder. Metode pengumpulan data menggunakan dokumentasi. Objek penelitian adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2015-2017. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa asimetri informasi tidak berpengaruh signifikan terhadap prudence akuntansi, hal ini terjadi karena pihak manajemen lebih mengetahui informasi dan situasi yang dihadapi oleh perusahaan sehingga pada dasarnya keputusan untuk menerapkan prudence akuntansi adalah keputusan manajemen agar perusahaan dapat berjalan dengan baik. Financial distress tidak berpengaruh signifikan terhadap prudence akuntansi. Hal ini menunjukkan bahwa perusahaan mengalami financial distress ataupun tidak mengalami financial distress, tidak mempengaruhi manajemen dalam menyusun laporan keuangan yang prudence.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Business" not defined]
Uncontrolled Keywords: Prudence akuntansi, asimetri informasi, financial distress, ukuran perusahaan
Subjects: Business > Accounting
Divisions: Faculty of Business > Accounting Undergraduate Study Program
Depositing User: Users 6635 not found.
Date Deposited: 30 Jan 2019 02:11
Last Modified: 30 Jan 2019 02:11
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/17272

Actions (login required)

View Item View Item