Hubungan antara relasi interpersonal dengan kecemasan dalam menghadapi kematian pada penderita kanker

Tomasoa, Brenda (2004) Hubungan antara relasi interpersonal dengan kecemasan dalam menghadapi kematian pada penderita kanker. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (283kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (141kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (226kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (142kB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (206kB)
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (166kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN]
Preview
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf

Download (643kB) | Preview

Abstract

Dalam salah satu teorinya, Schachter menyatakan bahwa orang dewasa berafiliasi untuk mereduksi rasa takut. Apabila kita meletakkan orang-orang dewasa dengan rasa cemas yang relatif tinggi ke dalam satu ruangan, maka tampak bahwa mereka akan cenderung saling berkelompok untuk mereduksi rasa takutnya. Sedangkan dalam kenyataannya, orang yang sedang menghadapi kematian cenderung menutup diri atau menjauh dari lingkungan sosialnya. Hal-hal tersebut yang membuat peneliti tertarik untuk meneliti hubungan relasi interpesonal dengan kecemasan terhadap kematian pada penderita kanker. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah ada hubungan relasi interpersonal dengan kecemasan terhadap kematian pada penderita kanker? Definisi operasional dari relasi interpersonal adalah sejauh mana subyek menjalin hubungan interpersonal dengan orang lain yang dalam penelitian ini diketahui dari angket yang akan dibagikan pada subyek penelitian. Sedangkan definisi operasional dari kecemasan dalam menghadapi kematian pada penderita kanker adalah suatu ketakutan akan kematian yang disebabkan karena adanya perubahan yang terjadi dalam tubuhnya, yaitu adanya sel abnormal yang tumbuh dan berkembang biak, yang kemudian mempengaruhi fisik dan mental individu yang bersangkutan. Penelitian ini diadakan di Instansi Rawat Jalan Onkologi bedah dan onkologi kandungan RSUD Dr. Soetomo - Surabaya. Subyek yang diteliti sebanyak 30 orang pasien penderita kanker stadium awal. Metode pengambilan data dengan menggunakan angket tertutup, yang terdiri dari angket relasi interpersonal dan angket kecemasan. Setelah melaksanakan pengambilan data dan melakukan pengolahan data, maka diperoleh hasil bahwa ada hubungan antara relasi interpersonal dengan kecemasan terhadap kematian pada penderita kanker dengan koefisien determinannya sebesar 31%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Psycology" not defined]
Subjects: Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Psychology Study Program
Depositing User: Users 33 not found.
Date Deposited: 30 Mar 2015 07:40
Last Modified: 30 Mar 2015 07:40
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/1853

Actions (login required)

View Item View Item