Pengaruh perjanjian utang, kualitas audit, nilai tukar dan aset tak berwujud terhadap keputusan harga transfer

Wardoyo, Eirene Puspita (2020) Pengaruh perjanjian utang, kualitas audit, nilai tukar dan aset tak berwujud terhadap keputusan harga transfer. Undergraduate thesis, Widya Mandala Surabaya Catholic University.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (829kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (112kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (174kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (213kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (219kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (104kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (81kB) | Request a copy

Abstract

Perusahaan dapat melakukan transaksi antar divisi pada suatu perusahaan maupun antar perusahaan yang memiliki hubungan istimewa. Transaksi tersebut dapat juga diklasifikasikan sebagai transaksi domestik maupun multinasional. Perbedaan tarif pajak tiap negara dapat dimanfaatkan perusahaan untuk meminimalkan pajak yang harus dibayar dengan mengalihkan laba pada perusahaan yang berada di negara dengan tarif pajak lebih rendah. Pembatasan dari kreditur berupa perjanjian utang ditujukan untuk melindungi nilai pinjaman serta pemulihan pinjaman. Kualitas audit yakni audit yang dilakukan oleh KAP Big Four dianggap dapat menyulitkan perusahaan dalam melakukan praktik harga transfer. Transaksi dengan negara yang memiliki mata uang berbeda dapat menimbulkan risiko nilai tukar. Aset tak berwujud dapat digunakan manajemen untuk mengalihkan laba ke negara lain. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji pengaruh perjanjian utang, kualitas audit, nilai tukar dan aset tak berwujud terhadap keputusan harga transfer. Objek penelitian yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2015-2019. Sampel penelitian sebanyak 29 perusahaan dipilih dengan teknik purpossive sampling. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian adalah regresi logistik dengan alat uji statistik IBM SPSS versi 23. Hasil dari penelitian adalah perjanjian utang dan nilai tukar tidak berpengaruh terhadap keputusan harga transfer, sedangkan kualitas audit dan aset tak berwujud berpengaruh terhadap keputusan harga transfer.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: S1 - Akuntansi
Contributors:
Contribution
Contributors
NIDN / NIDK
Email
Thesis advisor
Sari, Dian Purnama
NIDN0730128502
dian-ps@ukwms.ac.id
Uncontrolled Keywords: Perjanjian utang, kualitas audit, nilai tukar, aset tak berwujud, harga transfer
Subjects: Business > Accounting
Business
Divisions: Faculty of Business > Accounting Undergraduate Study Program
Depositing User: Eirene Puspita Wardoyo
Date Deposited: 01 Feb 2021 07:05
Last Modified: 01 Feb 2021 07:05
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/24585

Actions (login required)

View Item View Item