Pengaruh kombinasi ekstrak etanol Echinacea purpurea dan Andrographis paniculata terhadap profil darah dan fungsi kognitif mencit dengan induksi swimming test

Wilianto, Yufita Ratnasari (2015) Pengaruh kombinasi ekstrak etanol Echinacea purpurea dan Andrographis paniculata terhadap profil darah dan fungsi kognitif mencit dengan induksi swimming test. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (51kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (181kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (291kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (49kB) | Request a copy
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Stres dapat menurunkan sistem imun tubuh yang ditandai dengan adanya perubahan jumlah pada sel darah putih dan stres juga dapat menurunkan fungsi memori otak. Di dalam mempertahankan fungsi sistem imun tubuh dan memori otak, maka dapat dibantu oleh adanya imunomodulator yaitu tanaman Echinacea purpurea dengan kandungan polisakarida, flavonoid dan Andrographis paniculata dengan kandungan andrografolida. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui adanya perbedaan jumlah neutrofil, peningkatan jumlah limfosit, profil berat badan serta peningkatan fungsi kognitif pada mencit Balb/C yang diberi stressor swimming test pada suhu air 250C ± 10C selama 10 menit dan diberi kombinasi ekstrak etanol Echinacea purpurea (batang dan bunga) dengan herba Andrographis paniculata dalam 1 bulan. Penelitian ini terdiri dari 8 kelompok yaitu K(s) (tanpa pemberian stressor), K(-) (diberikan stressor), 4 kelompok perlakuan yang diberikan stressor dan kombinasi ekstrak etanol yang berbeda, K(+)1 (diberikan stressor dan obat Echinacea), K(+)2¬ (diberikan stressor dan obat Piracetam). Data penelitian yang diperoleh dianalisis dengan uji statistik ANOVA One-Way dan dilanjutkan uji Post Hoc Test (Tukey HSD). Hasil penelitian disimpulkan bahwa kelompok yang diberi stressor dan kombinasi ekstrak etanol Batang Echinacea purpurea-herba Andrographis paniculata mampu mengatasi respon stres berlebih yang ditandai dengan adanya penurunan jumlah neutrofil, penurunan berat badan yang tidak berlebih, adanya peningkatan fungsi kognitif jika dibandingkan dengan kelompok kontrol negatif. Serta dapat ditandai dengan adanya peningkatan jumlah limfosit yang secara statistik dinyatakan berbeda bermakna dengan kelompok kontrol negatif.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Pharmacy" not defined]
Uncontrolled Keywords: Echinacea purpurea, Andrographis paniculata, swimming test, neutrofil-limfosit, fungsi kognitif
Subjects: Pharmacy
Divisions: Faculty of Pharmacy > Pharmacy Study Program
Depositing User: Users 2672 not found.
Date Deposited: 18 Jan 2016 00:38
Last Modified: 22 Jan 2016 01:37
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/4569

Actions (login required)

View Item View Item