Gambaran tekanan darah pada pengemudi taksi yang merokok di Surabaya

Djoka, Maria Veronika Ano (2015) Gambaran tekanan darah pada pengemudi taksi yang merokok di Surabaya. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (462kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
Bab 1.pdf

Download (158kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (346kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (189kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (317kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
Bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (211kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 6]
Preview
Text (BAB 6)
Bab 6.pdf

Download (248kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (756kB) | Request a copy

Abstract

Masalah kesehatan yang ditimbulkan oleh merokok telah banyak diteliti dan dibuktikan namun jumlah perokok tetap mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Indonesia menempati urutan ketiga dengan jumlah perokok terbanyak setelah negara Cina dan India (WHO, 2008). Salah satu gangguan akibat merokok yang dapat terjadi pada sistem kardiovaskular adalah hipertensi. Hipertensi secara umum didefinisikan sebagai kondisi di mana tekanan darah sistolik lebih dari atau sama dengan 140 mmHg atau tekanan darah diastolik lebih dari atau sama dengan 90 mmHg. Mekanisme terjadinya masalah sistem kardiovaskular pada seorang perokok disebabkan karena rokok menghasilkan nikotin dan karbon monoksida, suatu vasokonstriktor poten yang dapat menyebabkan hipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tekanan darah pada pengemudi taksi yang merokok di Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Pengambilan sampel menggunakan teknik quota sampling pada responden yang merokok di perusahaan taksi Blue Bird Surabaya. Data diambil dari 96 responden yang berusia ≥ 40 tahun, memiliki kebiasaan merokok minimal 5 tahun dan pengumpulan data menggunakan kuesioner serta pengukuran tekanan darah. Data yang terkumpul disajikan dalam bentuk tabel distribusi menurut variabel yang diteliti dan dianalisis antara hasil penelitian yang didapat dan dasar teori. Penelitian ini menemukan bahwa 47,9% responden mengidap hipertensi stage 1; 29,2% responden prehipertensi; 20,8% hipertensi stage 2 dan 2,1% responden memiliki tekanan darah normal. Pada hasil penelitian ini ditemukan sebagian besar responden mengidap hipertensi stage 1 sehingga dianalisis pula faktor-faktor selain merokok yang dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah responden.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Medicine" not defined]
Uncontrolled Keywords: Merokok,tekanan darah, hipertensi, pengemudi taksi
Subjects: Medicine
Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medical Study Program
Depositing User: Users 2404 not found.
Date Deposited: 27 Jan 2016 01:33
Last Modified: 27 Jan 2016 01:33
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/5026

Actions (login required)

View Item View Item