Efektivitas Enhancer Tween-60 dalam patch topikal antiinflamasi ekstrak etanol kencur (Kaempferia galanga L) terhadap jumlah makrofag pada mencit

Fauziyah, Eka (2016) Efektivitas Enhancer Tween-60 dalam patch topikal antiinflamasi ekstrak etanol kencur (Kaempferia galanga L) terhadap jumlah makrofag pada mencit. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (606kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (116kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (852kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (390kB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (523kB)
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (209kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (772kB)

Abstract

Penggunaan obat-obatan Antiinflamasi non steroid menyebabkan efek samping pada saluran cerna, seperti tukak lambung. Sediaan patch topikal diharapkan dapat menghindari efek samping pada saluran cerna, serta menghindari first pass effect dan memudahkan pasien dalam pemakaian obat. Bagian terpenting dalam formulasi sediaan patch topikal ialah bahan yang mampu meningkatkan penetrasi obat yakni enhancer. Enhancer yang digunakan dalam penelitian ini adalah Tween-60. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efektivitas Tween-60 sebagai enhancer dalam sediaan patch topikal antiinflamasi ekstrak etanol kencur terhadap jumlah makrofag pada mencit. Metode penelitian menggunakan mencit yang diinduksi karagenan secara subcutan (s.c) pada kulit punggungnya, kedua puluh empat mencit tersebut dibagi menjadi 6 kelompok. Kelompok uji terdiri dari kontrol negatif diberi patch tanpa bahan aktif, tanpa enhancer, kelompok kontrol positif diberi patch dengan voltaren, kelompok P1 diberi patch ekstrak etanol kencur 10% dan tanpa enhancer, kelompok P2, P3, P4 diberi patch ekstrak etanol kencur 10% dan enhancer Tween-60 masing-masing 1%, 3%, 5%. Setiap formula patch topikal diuji karakteristiknya meliputi uji organoleptik, uji daya lipat, moisture content (MC). Perhitungan jumlah makrofag dilakukan pada hari ketujuh. Data dianalisis dengan One Way ANOVA dan dilanjutkan dengan uji Posthoc Duncan untuk mengidentifikasi apakah terdapat perbedaan bermakna pada tiap kelompok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan bermakna antara jumlah makrofag pada kelompok yang diberi patch tanpa enhancer dengan kelompok perlakuan yang diberi patch dengan enhancer tween-60 % dengan nilai (p<0,05) dan kelompok P2, P3, P4 memiliki jumlah makrofag lebih sedikit dibandingkan P1 sehingga dapat disimpulkan penambahan Tween-60 dapat meningkatkan penetrasi ekstrak ke dalam kulit.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Pharmacy" not defined]
Uncontrolled Keywords: Ekstrak etanol kencur, kaempferia galanga L, enhancer tween-60, patch topikal, makrofag, antiinflamasi, karagenan
Subjects: Pharmacy
Divisions: Faculty of Pharmacy > Pharmacy Study Program
Depositing User: Users 3439 not found.
Date Deposited: 22 Aug 2016 01:43
Last Modified: 22 Aug 2016 01:43
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/8159

Actions (login required)

View Item View Item